GfMiGpWoGSO9BUM8BUOlGpC5BA==

Unik dan Lezat, Ini Makanan Khas Madura yang Bikin Orang Tergiur

Sate ayam Madura
Sate ayam Madura 
(Dok. Ist)

REPUBLIKINDONESIA.NET - Sama halnya dengan daerah lain, makanan khas Madura juga turut disukai oleh sejumlah masyarakat. 

Umumnya makanan khas Madura didominasi oleh rasa asin dan gurih. 

Beberapa wilayah di Madura banyak yang mempunyai makanan khas sendiri. 

Ragam Makanan Khas Madura yang Bikin Ketagihan

Berikut ini sejumlah makanan khas Madura yang bikin orang tertarik untuk mencoba lagi: 

1. Dhun Adhun

Dhun adhun adalah salah satu kuliner khas Sampang Madura yang tak lekang zaman. Makanan ini terdiri dari lontong atau ketupat dan daging ayam, tetapi bisa juga diganti daging lainnya.

Sementara kuahnya berbumbu santan dicampur dengan bumbu rempah seperti lengkuas, ketumbar, merica, bawang merah dan bawang putih, serta ditaburi serundeng jagung yang ditumbuk halus.

2. Lorjuk

Buat kamu yang doyan seafood, lorjuk adalah makanan yang wajib kamu coba saat berkunjung di Madura. 

Lorjuk adalah sejenis kerang yang berukuran sangat kecil dan hanya hidup di perairan Madura.

3. Bebek Songkem 

Dilansir dari laman Warisan Budaya Kemdikbud, bebek songkem merupakan makanan khas dari Sampang, Madura. Daging bebek ini dimasak dengan cara dikukus di dalam daun pisang.

Sebelum dibalut daun isang, bebek dibumbui terlebih dahulu dengan garam, bawang merah, bawang putih, cabai, dan aneka rempah-rempah. Posisi bebek pun harus diposisikan seperti sedang sungkem, makanya disebut bebek songkem.

4. Potu Nyilem 

Potu nyilem adalah makanan yang wajib tersaji saat Ramadhan di Madura. Potu nyilem adalah kue yang dibuat dari ketan yang dicampur air perasan pandan lalu dibentuk seperti kelereng. Bola-bola ini diisi dengan parutan kelapa, merica, dan gula pasir.

Setelah adonan siap kemudian direbus dalam air hingga bola-bola ini nyilem atau tenggelam. Saat matang, potu nyilem akan mengambang.

5.Cake 

Cake ini bukan makanan Barat. Cake tidak diucapkan seperti bahasa Inggris (keik) yang berarti kue. Dilansir dari laman DJKI Kemenkumham, cake ini semacam sup. Biasanya cake menjadi hidangan pembuka dalam acara pernikahan.

Yang membedakan, sup ini tidak hanya berisi daging ayam dan sayuran dengan kuah kaldu, tetapi juga menggunakan lidah sapi dan bakwan udang.

6. Mento Sumenep 

Mento adalah makanan khas Sumenep yang mirip dengan lumpia basah. Kulit dadarnya terbuat dari adonan tepung kemudian diisi pepaya mengkal, daging ayam, lalu digulung dan disiram dengan kuah santan kental.

Kuliner ini dahulunya eksklusif karena hanya disajikan di dalam keraton. Namun kini sudah dijual di tempat umum.

7. Sate Ayam Madura 

Sate ayam madura tentu bukan makanan yang asing lagi. Sate ayam madura sudah tersebar ke berbagai wilayah di Indonesia.

Sate ayam ini khas dengan bumbu kacang manis. Biasanya sate ayam madura disajikan dengan tambahan kecap, irisan cabe dan bawang merah.

8.Sate Laler 

Dikutip dari laman Pemkab Pamekasan, kuliner khas Madura lainnya adalah sate laler. Sate ini mirip dengan sate ayam madura, tapi sate laler ini dagingnya dipotong kecil-kecil.

Laler artinya lalat. Daging yang dipotong kecil-kecil ini disebut mirip lalat. Sate ini juga diberi bumbu kacang dan kecap.

9. Rujak Lethok 

Rujak lethok adalah salah satu jenis rujak yang khas dari Pamekasan, selain rujak dulit dan rujak corek.

Rujak lethok juga disebut rujak manis, terdiri dari buah-buahan seperti mangga, pepaya, nanas, timun, dan bengkoang. Buah-buahan ini kemudian disiram bumbu gula merah.

10.Kaldu Kokot 

Terakhir adalah kaldu kokot yang banyak ditemukan di berbagai warung di Madura. Kuliner ini juga semacam sup yang kuahnya dari rebusan kacang hijau dan kokot. 

Kokot adalah bagian balungan atau tulang sapi. Paduan ini membuat rasanya menjadi khas.

Ragam kuliner tersebut sangat disayangkan jika dilewati begitu saja. Jadi pastikan tidak melewatkan kuliner tersebut saat mengunjungi wilayah Madura.

Advertisement
Advertisement
Dapatkan berita Republik Indonesia terkini viral 2024, trending terbaru, serta terpopuler hari ini dari media online RepublikIndonesia.net melalui platform Google News.

Ketik kata kunci lalu Enter

close